Ini Manfaat Membersihkan Bibir Pelek Mobil Sebelum Ganti Ban Baru

Ini Manfaat Membersihkan Bibir Pelek Mobil Sebelum Ganti Ban Baru

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM - Ada alasan kenapa bagian bibir pelek perlu dibersihkan sebelum memasang ban baru.

Salah satunya yakni mencegah terjadinya bocor halus antara bagian bibir pelek dengan ban.

Ban lama biasanya akan meninggalkan bekas kotoran di bagian bibir pelek, karena bagian ini yang bersinggungan langsung.

Bekas kotoran karet ban ini jika tidak dibersihkan akan menjadi masalah saat dipasang ban baru.

BACA JUGA:Jangan Sampai Lupa, Ini Dampak yang terjadi Jika Sering Telat Ganti Oli Mesin

Akan terdapat celah diantara ban dengan pelek sehingga akan terjadi bocor halus.

Bocor halus ini biasanya tidak disadari namun jangka panjangnya ban akan sering kempis.

Membersihkan bibir pelek cukup dengan menggunakan sikat kawat halus.

Gosok dengan menggunakan sikat kawat halus pada bagian dalam bibir pelek.

BACA JUGA:Bagian ini yang Sebabkan Kondensor AC Mobil Bermasalah

Setelah dirasa sudah bersih, cuci kembali dengan menggunakan air sabun.

Bibir pelek yang bersih dari kotoran membuat ban tidak akan bocor halus.

Itulah pentingnya membersihkan bagian bibir pelek sebelum memasang ban baru.

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Sumber: