Wuling Motors Berikan Vaksin COVID-19 di Mall Kelapa Gading 5, Gratis

Wuling Motors Berikan Vaksin COVID-19 di Mall Kelapa Gading 5, Gratis


Infografis sentra vaksinansi Wuling|Wuling Motors Indonesia|twitter @WulingMotorsID

Otomotifxtra.com Vaksinasi menjadi salah satu jalan pemerintah, dan beberapa negara di dunia unuk menghadapi covid-19. Bahkan sejumlah perusahaan turut membantu negara, dengan menggelar vaksin gratis seperti yang dilakukan Wuling Motors.

PT Wuling Motors Indonesia yang meramaikan industri otomotif nasional sejak 2017 lalu, berkontribusi memudahkan masyarakat mendapatkan vaksin. Artinya bukan cuma fokus jualan mobil, namun ikut berperan dalam penanganan pandemi.

BACA JUGA : Peduli Sesama di Bulan Penuh Berkah, Wuling Motors Indonesia Gelar Ramadhan Care 2021

Brand and Marketing Director Wuling Motors Indonesia, Michael Budihardja mengatakan, kolaborasi dengan Mayada Hospital untuk vaksinasi covid-19 gratis bagi masyarakat umum di Mall Kelapa Gading 5, lantai 3, sampai 31 Juli 2021.

“Masih dalam suasana perayaan hari jadi Wuling yang keempat, kali ini kami berinovasi melalui kolaborasi dengan Mayapada Hospital untuk menghadirkan layanan vaksinasi bagi masyarakat,” ujarnya dikutip keterangan resminya, Rabu 28 Juli 2021.

Selanjutnya persyaratannya…

+++++

Untuk mendapatkan pelayanan vaksinasi tersebut, masyarakat hanya mendaftar diri melalui website wuling.id/vaksin. Kemudian mengisi data pribadi berdasarkan formulir pendaftaran, dan akan mendapakn bukti konfirmasi.

Persyaratannya peserta harus berumur di atas 12 tahun, wajib membawa KTP (Kartu Tanda Penduduk) bagi yang sudah 17 tahun ke atas, jika usianya masih di bawah itu cukup menunjukkan KK (Kartu Keluarga).

Disarankan bagi yang ingin mengikui vaksin covid-19 tersebut, Wuling Motors menghiimbau agar peserta membawa surat pernyataan dari dokter spesialis jika merasa memiliki penyakit bawaan, atau komorbid, dan alergi tertentu.

Selanjutnya…

+++++

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Sumber: