Jadi Transisi Era Elektrifikasi, Banyak Kendaraan Listrik Mulai Unjuk Gigi di IIMS Hybrid 2022

Jadi Transisi Era Elektrifikasi, Banyak Kendaraan Listrik Mulai Unjuk Gigi di IIMS Hybrid 2022

 


booth PLN di IIMS Hybrid 2022|- Foto Muhamad Ichsan - |

JAKARTA, OTOMOTIFXTRA.COM – Ajang Pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022 juga turut mendukung program pemerintah dalam menuju era elektrifikasi.

Dari pantauan tim OX, pameran ini juga menjadi momen untuk beberapa pabrikan dalam memperkenalkan motor dan mobil listrik terbarunya.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat membuka IIMS Hybrid 2022 pun mengungkapkan bahwa transisi ke era kendaraan listrik menjadi keharusan.

BACA JUGA:All New Gelis Mejeng di IIMS Hybrid 2022, Ada Promo Custom Buat Pelaku UKM

BACA JUGA:Paket Produk Audio Focal Inside Meluncur di IIMS Hybrid 2022, Tinggal Pasang, Segini Harganya

“Perubahan iklim tentang percepatan  kendaraan listrik berbasis baterai, sehingga diharapkan tahun ini ada 3 pabrikan yang launching mobil listrik. Satu pabrikan sudah diketahui dan 2 (pabrikan) akan diketahui kemudian,” ungkap Menko Airlangga dalam sambutannya, Kamis 31 Maret 2022.

+++++


booth PLN di IIMS Hybrid 2022|- Foto Muhamad Ichsan - |

Sebut saja beberapa Agen Pemegan Merek (APM) sepeda motor yang berpartisipasi di IIMS Hybrid 2022 ini di antaranya ada Gesits, Volta, NIU, Gelis, Enegrica, serta Yamaha yang mendatangkan motor listrik konsepnya, yaitu E-01.

Sementara di deretan APM roda empat selain Suzuki, hampir semua yang memajang mobil listriknya yaitu Toyota, Hyundai, Wuling, DFSK, Tesla, Mitsubishi, MG, Cherry.


Tesla Model Y hadir di IIMS Hybrid 2022|M. Ichsan|

Selain menjadi ajang pameran, di IIMS Hybrid 2022 juga menggelar rangkaian kompetisi para pengguna dan builder (modifikator) untuk bertarung lewat kontes yang bertajuk Indonesian Custom Electric & Moto Expo and Championship (ICEC) di JIExpo Kemayoran, 31 Maret – 10 April 2022.

Pada kontes ICEC ini beberapa builder dari berbagai kota turut menurunkan motor karyanya, seperti menggunakan basic dari motor Zero, Selis, dan lainnya.

+++++


booth PLN di IIMS Hybrid 2022|- Foto Muhamad Ichsan - |

Mengakomodir Komunitas Sepeda dan Motor Listrik (Kosmik), di ICEC ini juga dibuka kelas enthusias. Terlihat puluhan peserta dari Kosmik menurunkan motor listrik hasil konversi dari motor dengan mesin konvensional.

Kemudian ada juga area untuk universitas di Indonesia yang meriset kendaraan listrik yang ramah lingkungan di area outdoor JIEXpo Kemayoran.

BACA JUGA:Ridwan Kamil Mampir Ke IIMS Hybrid 2022, Ajak Pecinta Otomotif Jabar Nikmati Keseruannya

BACA JUGA:Honda Bikin Film Pendek 'Sepanjang Jalan', Apresiasi Buat Pengguna Setianya

Gak ketinggalan, sebagai salah satu perusahaan BUMN, PLN juga turut hadir memperkenalkan fasilitas pendukung ekosistem listrik di boothnya, berupa Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

Nah, buat kalian pecinta otomotif yang datang ke IIMS Hybrid 2022, juga bisa berkesempatan untuk tes ride dan tes drive mobil dan motor listrik yang ada di sana.

Temukan konten otomotifxtra.com menarik lainnya di Google News

Sumber: